RKA TNI AD TA 2024

Jakarta. Dinas Psikologi TNI Angkatan Darat (Dispsiad) menugaskan Kabagprogar Letkol Inf Megan Andana, S.Psi., M.Psi., M.Han., Psikolog dan Kasilakgar Mayor Cku Roy Astyanto, S.M. untuk menghadiri rapat penelitian data RKA TNI AD TA 2024 di Hotel Gand Mercure kemayoran Jakarta Pusat. Rabu (11/10/2023).

Kegiatan yang dilaksanakan selama 3 hari dari tanggal 9 s.d 11 Oktober 2023 di buka oleh Waasrena Kasad Bidang Ren dan dilanjutkan dengan pengarahan serta pembahasan perencanaan program dan Anggaran TNI AD TA 2024.

Kegiatan dihadiri oleh perwakilan Kotama, Kopassus, Kostrad dan Pus/Cab/Fung di lingkungan Angkatan Darat.

“UPAKRIYA LABDHA PRAYOJANA BALOTTAMA”
(Mengabdi untuk membentuk Prajurit yang berdaya guna dan berhasil guna)