Jakarta. Dinas Psikologi TNI Angkatan Darat (Dispsiad) mengirimkan perwakilan anggota, Letkol Inf Megan Andana, S.Psi., M.Psi., M.Han., Psikolog sebagai Kabagmatsuspsi Dispsiad untuk mengikuti kegiatan BINPUAN ASRO TNI AD TA 2023 di Aula Satiti Madislitbangad. Kamis (04/05/2023).
Kegiatan BINPUAN ASRO TNIdengan tema "MELALUI KEGIATAN PEMBINAAN KEMAMPUAN ANALISA SISTEM DAN RISET OPERASI (BINPUAN ASRO) KITA TINGKATKAN SDM UNTUK MEMPEROLEH KUALITAS HASIL LITBANG YANG ADAFTIF" dipimpin oleh Waasrena Kasad Bid. Ren.
Dalam sambutan Asrena Kasad disampaikan bahwa Binpuan Asro ini merupakan salah satu kegiatan dalam Program Riset, Industri dan Diktihan TNI AD TA 2023 dalam rangka pembinaan sumber daya manusia guna mengoptimalkan pemanfaatan ASRO sebagai sebuah metodologi analisis ilmiah guna pelaksanaan penelitian dan pengembangan pertahanan secara efektif. Mengikuti salah satu arah kebijakan pemerintah yang dituangkan dalam prioritas Rencana Kerja Pemerintah TA 2023 adalah melaksanakan revitalisasi penguatan riset terapan dalam rangka mendorong produktivitas.
Peserta terdiri dari 25 orang yang merupakan perwakilan dari Pus/Cab/Fung yang ada di lingkungan Angkatan Darat dan Pemateri dari Kodiklatad, BRIN, UNHAN, Univ. Indonesia, Univ. Telkom serta Univ. Sahid.
“UPAKRIYA LABDHA PRAYOJANA BALOTTAMA”
(Mengabdi untuk membentuk Prajurit yang berdaya guna dan berhasil guna)