Babinsa Koramil 2215/Ciemas Dampingi Kegiatan Hanpangan LTT di Desa Ciemas

Ciemas, — Babinsa Koramil 2215/Ciemas, Serka Budi, melaksanakan kegiatan pendampingan Ketahanan Pangan (Hanpangan) melalui program Luas Tambah Tanam (LTT) padi bersama kelompok tani di Desa Ciemas, Kecamatan Ciemas, Sabtu 15 November 2025. Kegiatan ini merupakan wujud nyata peran TNI AD dalam mendukung program pemerintah untuk meningkatkan produksi pangan nasional. Melalui pendampingan langsung di lapangan, Babinsa membantu petani mulai dari proses olah lahan, percepatan tanam, hingga perawatan tanaman padi. Serka Budi menyampaikan bahwa pendampingan ini diharapkan dapat meningkatkan hasil panen serta memberikan motivasi kepada para petani dalam mengoptimalkan lahan pertanian yang ada. Dengan terlibat langsung dalam kegiatan LTT, Babinsa Koramil 2215/Ciemas menunjukkan komitmen dalam memperkuat ketahanan pangan wilayah serta meningkatkan kesejahteraan masyarakat tani di Kecamatan Ciemas. (Pen)