Babinsa Koramil 1612-06/Lembor Dan Petani Jagung panen dan Tanam Raya Simbolis Secara Jagung

Lembor – Koramil 1612-06/Lembor bersama Kelompok Tani Bengkes Nai menggelar panen dan tanam raya simbolis jagung, mengukuhkan komitmen bersama dalam mewujudkan ketahanan pangan di Kampung Raminara, Desa Siru, Kecamatan Lembor, Kabupaten Manggarai.
 
"Ini bukan sekadar seremonial, kegiatan ini adalah bukti nyata bahwa TNI dan petani bersatu padu membangun masa depan yang lebih baik,"ucap Serma Paulus Sukardi, Babinsa Koramil 1612-06/Lembor.
 
Kegiatan dihadiri oleh berbagai pihak, mulai dari pejabat Dinas Pertanian, Kapolsek, hingga perwakilan perusahaan pertanian. Semuanya hadir untuk memberikan dukungan dan semangat kepada para petani.
 
"Kami sangat berterima kasih atas dukungan semua pihak, ini menjadi motivasi bagi kami untuk terus mengembangkan pertanian di desa ini," ujar Egianus, perwakilan Kelompok Tani Bengkes Nai.
 
Panen dan tanam raya ini bukan hanya tentang jagung, tapi tentang membangun kemitraan yang kuat, menerapkan teknologi pertanian yang lebih baik dan mewujudkan ketahanan pangan yang berkelanjutan.
 
Kisah dari Kampung Raminara ini mengajarkan kita bahwa sinergi adalah kunci keberhasilan. Dengan gotong royong dan semangat kebersamaan, kita dapat mewujudkan pertanian yang maju dan mandiri. (Kodim 1612/Manggarai)