Kapuskesad Terima Paparan Kesiapan Dalam Mendukung Latma Garuda Shield 15 TA 2021
JAKARTA, kesad.mil.id - Kepala Pusat Kesehatan TNI AD Mayjen TNI dr. Budiman, Sp.BP.RE (K)., M.A.R.S., M.H menerima paparan secara Virtual Zoom dari Danyon Kes I Kostrad Letkol Ckm dr. Yudo, Sp.An, Kakesdam II Swj Kolonel Ckm dr. Asep Usmanto Sukarsa, Sp.B, Kakesdam VI /Mlw Kolonel Ckm dr. Puguh Santoso, Sp.KK dan Kakesdam XIII/Mdk Kolonel Ckm dr. Ponco Darmono, Sp.B tentang kesiapan satuannya masing-masing dalam rangka mendukung latihan bersama (Latma) Garuda Shield 15 TA.2021, bertempat di Ruang dr. Aziz Saleh Mapuskesad, Jakarta Timur, Kamis (17/6/2021).
Latihan akan digelar di 3 wilayah sekaligus yaitu di Baturaja Palembang Kodam II Sriwijaya dimana Kostrad Divisi I sebagai main body, kemudian di Kodam VI Mulawarman Yonif 600/R sebagai main bodynya serta di Makalisung Sulawesi Utara.
Latian bersama ini merupakan Latma Garuda Shield terbesar dengan melibatkan 3602 personel militer terdiri dari 1904 personel militer TNI AD dan 1698 Angkatan Darat USA (US Army). Latihan ini akan berlangsung selama 2 pekan dan akan dibuka mulai pada awal Agustus sampai dengan pertengahan Agustus 2021.
Adaoun materi materi latihan yang akan digelar yaitu Staf Exercise (Geladi Posko Staf S1 sd S5) Field Training Exercise, Live Fire Exercise, Medevac, Aviation Airborn, Special Operation, Each Landing. Sedang dari Yonkes I Kostrad akan menggelar latihan penata laksanaan Kegawat Daruratan, Penanganan Heat Stroke, POL. Mengutip paparan dari Letkol Ckm dr. Yudo, Yonkes Kostrad akan menyiapkan 130 personel yaitu 50 personel sebagai pelaku, 30 Personel sebagai penyelenggara dan 50 personel di tempat kan di Rumkitlap.
Adapun peran dari kesdam II SWI Kesdam VI dan Kesdam XIII MDK adalah menyiapkan tim Dukkes dilengkapi dengan Ambulance, tim Food Sec, tim evakuasi dan hospitalisasi dan menyiapkan Rumah Sakit TNI AD maupun RS Pemerintah/Swasta sebagai rumah sakit rujukan, tim PCR untuk pemeriksaan swab antigen serta menyiapkan fasilitas ruang isolasi apabila ditemukan kasus PCR postif.
Hadir mendampingi Kapuskesad Irpuskesad, Dircab, Dirum, Dirbindiklat, Kasubditbindukkes, Kasubditbinsat, Kasubditbinkesprev, Dirbindiklat. (penpuskesad)