Majene – Serda Andi Tahir, Babinsa Koramil 1401-04/Malunda Kodim 1401/Majene, melaksanakan kegiatan pendampingan posyandu di Posyandu Maju Bersama, Dusun Toppo, Desa Lombong, Kecamatan Malunda, Kabupaten Majene. Senin (09/09/2024).
Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya untuk mempercepat penurunan angka stunting di wilayah Kabupaten Majene. Kegiatan pendampingan ini juga dihadiri oleh Kepala Desa Lombong, Penyuluh KB, dan para kader posyandu setempat.
Dalam kegiatan tersebut, posyandu berhasil mendatangkan seluruh sasaran sebanyak 64 orang sasaran. Para orang tua yang membawa anak-anak mereka ke posyandu sangat antusias mengikuti kegiatan yang bertujuan untuk memantau pertumbuhan dan kesehatan anak-anak mereka.
Serda Andi Tahir menyampaikan pentingnya peran posyandu dalam menjaga kesehatan anak-anak serta sebagai upaya preventif untuk mencegah stunting.
"Saya mengajak para orang tua untuk rutin membawa anak-anaknya ke posyandu. Di sini kita bisa memantau perkembangan dan kesehatan anak-anak, sehingga jika ada masalah kesehatan bisa segera ditangani. Dengan begitu, kita bisa memastikan anak-anak kita tumbuh sehat dan cerdas," ujarnya.