Asops Kasad Periksa Kesiapan Operasi Satgas Satuan Organik Wilayah Papua Yonif 721/Makkasau

Pinrang - Inspektur Kodam (Irdam) XIV/Hasanuddin Brigjen TNI Dwi Edrosasongko, S.Sos., mewakili Pangdam XIV/Hasanuddin bersama sejumlah Pejabat Utama Kodam XIV/Hasanuddin mendampingi Asisten Operasi (Asops) Kasad Mayjen TNI Ainurrahman melaksanakan Pemeriksaan Kesiapan Operasi (Riksiapops) Satuan Tugas (Satgas) Batalyon Infanteri (Yonif) 721/Makkasau, bertempat di Mayonif 721/Makkasau, Pinrang. Selasa (06/12/2022).

Kedatangan Mayjen Ainurrahman disambut langsung oleh Komandan Batalyon Infanteri (Danyonif) 721/Makkasau Letkol Inf Heri Kuswanto, S.I.P., yang diiringi oleh nyanyian yel-yel pembakar semangat dari para prajurit Makkasau, kemudian dilanjutkan dengan menerima paparan Danyonif 721/Makkasau tentang kesiapan operasi Satgas Satuan Organik Yonif 721/Makkasau. 

Untuk diketahui kegiatan yang dilaksanakan ini bertujuan untuk mengecek secara fisik tentang kesiapan operasi baik personel maupun material yang digelar, serta guna mengetahui secara langsung tentang kendala dan hambatan yang dihadapi oleh Satgas Satuan Organik Yonif 721/Makkasau yang akan melaksanakan tugas.