Dompu – Komandan Kodim 1614/Dompu, Letkol Czi Janu Hendarto, S.E., didampingi Pasi Intel Kodim 1614/Dompu, bersama Kapolres Dompu, turut mendampingi Kepala Balai Taman Nasional Tambora dalam kegiatan silaturahmi dengan tokoh agama dan Pemerintah Desa Tambora, Kecamatan Pekat, Kabupaten Dompu, Jumat (29/8/2025).
Kegiatan ini diawali dengan kunjungan ke Pura Agung Tambora dan berlanjut hingga sore hari, sebagai bentuk nyata sinergi lintas sektor dalam menjaga kelestarian hutan sekaligus memperkokoh kerukunan antarumat beragama.
Dalam kesempatan tersebut, Mangku Gede Tambora menyampaikan apresiasi atas kehadiran pimpinan TNI, Polri, dan Balai TN Tambora. Ia menegaskan komitmen untuk bermitra menjaga kelestarian alam Tambora sekaligus merawat kerukunan masyarakat.
Menanggapi hal itu, Dandim 1614/Dompu menekankan bahwa hutan Tambora bukan hanya aset ekologis, tetapi juga memiliki nilai strategis bagi kehidupan masyarakat Dompu dan generasi mendatang.
“Kami siap berdiri di garda terdepan bersama masyarakat untuk mencegah praktik ilegal logging maupun perambahan hutan. Sinergi ini harus dijaga demi kelestarian alam dan keharmonisan hidup bermasyarakat,” tegasnya.
Selepas menunaikan Salat Jumat di Masjid Pancasila, rombongan melanjutkan kunjungan ke Kantor Desa Tambora. Kepala Desa Johansyah menilai kehadiran TNI-Polri dan Balai TN Tambora menjadi bukti keseriusan dalam menjaga hutan sekaligus memberikan motivasi agar masyarakat menjauhi aktivitas ilegal.
Sementara itu, Kepala Balai TN Tambora menegaskan pentingnya menjaga keseimbangan antara pelestarian ekosistem dan pengembangan pariwisata berbasis konservasi. Potensi wisata Tambora, menurutnya, sangat besar dan bisa memberikan manfaat ekonomi bagi masyarakat tanpa merusak lingkungan.
Silaturahmi ditutup dengan komitmen bersama TNI-Polri, Balai TN, Forkopimcam, dan masyarakat untuk terus menjaga Tambora sebagai pusat konservasi sekaligus destinasi wisata unggulan NTB.