Babinsa Koramil 2212/Tegalbuleud Gelar Karya Bhakti Bersama Warga

Tegalbuleud, – Dalam upaya mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat, Babinsa Koramil 2212/Tegalbuleud, Serda Amat Herwanto, bersama warga masyarakat melaksanakan kegiatan Karya Bhakti pembersihan Masjid di Kampung Cikaret, Desa Calingcing, Kecamatan Tegalbuleud, Jum’at 14 Maret 2025.

 

Kegiatan gotong royong ini bertujuan untuk menciptakan lingkungan ibadah yang bersih dan nyaman bagi masyarakat. Serda Amat Herwanto menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan wujud kepedulian TNI terhadap kebersihan tempat ibadah serta sebagai bentuk pengabdian kepada masyarakat.

 

"Karya Bhakti ini adalah salah satu bentuk kebersamaan antara TNI dan warga dalam menjaga kebersihan fasilitas umum, terutama rumah ibadah. Kami berharap kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan untuk meningkatkan kepedulian bersama terhadap lingkungan," ujar Serda Amat Herwanto.

 

Warga setempat menyambut baik inisiatif ini dan berpartisipasi aktif dalam pembersihan masjid. Mereka berharap kegiatan serupa dapat terus dilakukan untuk meningkatkan rasa kebersamaan dan kepedulian sosial di lingkungan mereka.

 

Kegiatan Karya Bhakti ini diharapkan tidak hanya meningkatkan kebersihan lingkungan, tetapi juga memperkuat tali silaturahmi antara Babinsa dan masyarakat setempat. (pen)