Dansektor 1 Kol.Inf.Tornado, S.Sos,M.M., : Kegiatan Pembersihan Sampah Yang Kami Lakukan Untuk Mengdukasi Masyarakat

 

(KAB.BANDUNG) Sampah adalah bagian dari masyarakat yg tak terpisahkan,(02/02/2022).

Apabila sampah tersebut tidak di bersihkan maka akan menjadi permasalahan di kemudian hari, baik itu untuk kesehatan maupun untuk lingkungan.

Satgas Citarum Sektor 1 paling aktif dalam pembersihan sampah di wilayah, pembersihan dilakukan untuk mengedukasi masyarakat agar bisa hidup bersih dan sehat. Sesuai arahan dan petunjuk dari Dansektor 1 Kol.Inf.Tornado,S.Sos,M.M.,dan sejalan dengan program Citarum Harum seluruh wikayah Sektor 1 harus bebas sampah. ," Pembersihan sampah di wilayah kami menjadi cara lami merawat dan menjaga wilayah agar selalu bersih," kata Dansektor.

,"Hari ini, Selasa 2 Febuari 2022 di Desa Cibeureum Kec.Kertasari Kab Bandung Anggota Sektor 1 Citarum Harum kami tugaskan Dansub Serma Dadan Ramdhani bersama 6 orang personil TNI dan masyarakat untuk melaksanakan kegiatan di Cibeureum," tutur nya.

Kegiatan yang dilaksanakan antara lain :

1. Melaksanakan pengangkatan Sampah di TPS Ds.Cibereum Kec.Kertasari, sampah tersebut akan dibuang ke TPA yg berada di Cipatat.

2. Melaksanakan Komsos di Desa Cibereum Tentang Larangan Membuang Sampah Sembarang,Dan pola hidup sehat, Terutama menjaga Kebersihan bantaran Aliran sungai Citarum (Pendam III/Siliwangi)