Karya Bhakti Koramil 1411-02/Bulukumpa: Sinergitas TNI dan Masyarakat dalam Gotong Royong

BULUKUMBA, – Personel Koramil 1411-02/Bulukumpa bersama masyarakat Desa Tanaharapan melaksanakan kegiatan karya bhakti pada Kamis (19-12-2024). Kegiatan ini bertujuan untuk mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat sekaligus membangkitkan kembali semangat kebersamaan melalui gotong royong.

Karya bhakti ini difokuskan pada pembersihan saluran irigasi yang menjadi sumber pengairan lahan pertanian dan pembersihan bahu jalan di kanan serta kiri jalan tani untuk mempermudah akses masyarakat. Aktivitas tersebut mendapat respons positif dari warga yang antusias berpartisipasi.

Bati Bakti Muh. Basri Rasyid memimpin langsung kegiatan tersebut bersama Kepala Dusun Ganjengnge, personel Koramil 1411-02/Bulukumpa, dan masyarakat setempat. Mereka bahu-membahu menyelesaikan pekerjaan dengan penuh semangat.

Dalam keterangannya, Bati Bakti Muh. Basri Rasyid menjelaskan bahwa karya bhakti ini tidak hanya ditujukan untuk menjaga kebersihan lingkungan, tetapi juga untuk mempererat hubungan harmonis antara TNI dan masyarakat. “Kegiatan ini menjadi wadah untuk menumbuhkan kembali semangat kebersamaan dan gotong royong yang selama ini menjadi identitas kita,” ujarnya.

Sementara itu, Kepala Dusun Ganjengnge menyampaikan apresiasinya atas inisiatif Koramil 1411-02/Bulukumpa yang selalu hadir mendukung kebutuhan masyarakat, khususnya para petani yang sangat bergantung pada saluran irigasi untuk mengairi lahan mereka.

Kegiatan karya bhakti ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya menjaga lingkungan serta memperkuat hubungan sinergis antara TNI dan masyarakat. Koramil 1411-02/Bulukumpa berkomitmen untuk terus mendukung berbagai program yang memberikan manfaat nyata bagi warga desa.