
Konsel _ Koramil 1417-10/Moramo Kodim 1417/Kendari melaksanakan kegiatan Karya Bakti pembersihan Balai Desa Tanjung Tiram dalam rangka HUT TNI yang Ke -79 Tahun 2024, bertempat di Desa Tanjung Tiram, Kec. Moramo Utara, Kab. Konawe Selatan, Senin (23/9).
Kegiatan tersebut di pimpin oleh Lettu Inf Sapri Alwas (Danramil 10/Moramo) dengan dihadiri oleh Kapolsek Moramo Utara beserta anggota, Camat Moramo Utara berserta anggota staf kecamatan dan masyarakat sekitar Desa Tanjung Tiram.
Dikatakan Danramil Lettu Inf Sapri Alwas bahwa kegiatan tersebut digelar sebagai upaya Koramil Moramo dalam memperingati HUT Ke 79 TNI 2024.
"Dalam memperingati HUT TNI, diisi dengan berbagai kegiatan positif yang bermanfaat untuk masyarakat seperti karya bakti ini untuk menciptakan lingkungan bersih dan asri," ujarnya.
Lanjutnya, melalui kegiatan ini juga guna untuk menerapkan sikap tentang budaya hidup bersih serta Gotong Royong dalam mengatasi permasalah di wilayah.
"Kami juga mengucapkan terimakasih atas kehadiran dan kepedulian seluruh peserta yang berkesempatan mengikuti kegiatan karya bhakti dalam rangka HUT TNI Ke 79 ini," pungkas Lettu Sapri.