
Pinrang_ Satgas TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) ke-119 Kodim 1404/Pinrang terus menggenjot proses pengerjaan jembatan, hari ini pengecoran jembatan berukuran Panjang 5 meter dan lebar 5 meter di Dusun Kapa Desa Siwolong-polong Kecamatan Mattiro Sompe Kabupaten Pinrang Provinsi Sulawesi Selatan, Senin (05/03/2024).
Komandan SSK TMMD Kapten Inf Abdul Muin menjelaskan bahwa hari ini dilaksanakan pengecoran jembatan dengan penuh semangat oleh para anggota Satgas TMMD bersama masyarakat. Menurutnya semua anggota menyadari bahwa bulan suci ramadhan tidak lama lagi, sehingga diharapkan sasaran yang membutuhkan tenaga harus bisa diselesaikan sebelum bulan Ramadhan agar nantinya saat berpuasa tinggal pekerjaan yang ringan-ringan saja.
"Kami bersama warga bersemangat dan saling bekerjasama dalam penyiapan adukan cor di bawah teriknya matahari, walaupun keringat membasahi badan mereka tidak mengurangi semangat mereka dalam bergotong-royong menyelesaikan pengecoiran jembatan ini", jelas Kapten Abdul Muin.
Menurut Kapten Abdul Muin jembatan ini sangat penting bagi warga, khususnya para petani karena dengan adanya jembatan ini maka mobil bisa langsung masuk kepersawahan warga untuk mengangkut hasil panen petani. hal tersebut sangat membantu karena selama ini saat panen petani harus mengeluarkan biaya yang begitu besar untuk mengeluarkan hasil panennya dari persawahan.