Peduli Kebersihan, Babinsa Posramil Tellulimpoe Bersihkan Jalan

SINJAI.    Babinsa Posramil Tellulimpoe Kodim 1424/Sinjai Koptu Asis bersama masyarakat melaksanakan kerja bakti  pembersihan jalan poros penghubung antara Desa Kalobba dan Kelurahan Mannanti Kec Tellulimpoe Kab Sinjai, Sabtu (16/12/2023)

 

kegiatan tersebut merupakan suatu bentu upaya Babinsa dalam meningkatkan hubungan kekeluargaan dengan warga binaan serta membantu masyarakat dalam menjaga kebersihan lingkungan jalan khususnya akses menuju lahan pertanian sehingga memudahkan masyarakat desa dalam beraktivitas, khususnya dalam membawa hasil pertanian masyarakat.

Disela-sela kegiatan Koptu Asis selaku  babinsa juga menghimbau kepada masyarakat agar selalu menjaga dan memperhatikan kebersihan di sekitar jalab supaya air yang mengalir di selokan kiri kanan jalan lancar dan tidak tersumbat.

 

Kepala Desa Kalobba mengucapkan terima kasih atas kehadiran Babinsa yang selalu aktif membaur dan memberikan semangat kerja bakti kepada masyarakat. Anggota Kodim 1424/Sinjai tetap semangat dan selalu gembira dalam tugas. 6K di hati Kita. Setia Hingga Akhir.